Kajati Jatim Mia Amiati Jadi Narasumber FGD Business Development Awareness Bagi Jajaran PT. PLN NP

    Kajati Jatim Mia Amiati Jadi Narasumber FGD Business Development Awareness Bagi Jajaran PT. PLN NP

    Bandung - Kajati Jatim Dr. Mia Amiati, S.H., M.H., CMA., CSSL., menjadi narasumber Forum Group Discussion (FGD) Business Development Awareness bagi jajaran PT. PLN Nusantara Power (PT. PLN NP) beserta para pimpinan dan anak perusahaan PT. PLN Nusantara Power. Kamis (31/10/2024).

    Kajati Jatim menjadi narasumber memenuhi surat Direktur Operasi Pembangkit Batu Bara selaku PLH Direktur Utama PT PLN Nusantara Power (PT. PLN NP) Nomor: 15863/ 060/ PLNNP010000/ 2024,  

    Kajati Jatim Mia Amiati bersama-sama dengan Aspidsus Kejati Jatim menjadi narasumber pada acara FGD yang dihadiri oleh seluruh jajaran Direksi PT PLN NP.

    Acara yang dihelat di Hotel Indigo Bandung tersebut, mengambil tema "Business Development Awarness" dengan di hadiri oleh Jajaran Direksi PT. PLN Nusantara Power juga para pimpinan anak perusahaan PT. PLN Nusantara Power.

    Dalam penyampaian materinya, Kajati Jatim Mia Amiati menekankan pentingnya tata kelola perusahaan yang baik guna menghindari potensi timbulnya Perbuatan Melawan Hukum ataupun wanprestasi yang dapat menimbulkan kerugian keuangan negara.

    Selain itu dibuka sesi diskusi tanya-jawab dari para peserta Forum Group Discussion tersebut.

    "Kegiatan ini merupakan salah satu wujud Kejaksaan RI dalam rangka mendukung program kerja pada BUMN, " ujar Kajati Jatim Mia Amiati.

    "Harapannya dapat meminimalisir segala bentuk resiko hukum dalam pelaksanaan program kerja serta strategi bisnis perusahaan, " pungkas Kajati perempuan yang terkenal tegak lurus dalam pemberantasan korupsi.@Red.

    Mayzha

    Mayzha

    Artikel Sebelumnya

    Berbagi Kebahagian dan Kasih Sayang Managemen,...

    Artikel Berikutnya

    Perhutani Tanda Tangani Perjanjian Wisata...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kajati Jatim Mia Amiati Jelaskan Pemindahan Tersangka Suap Meirizka Widjaja dari Kejati Jatim ke Kejagung
    Astama Ops Kapolri Tinjau Posko Kemanusiaan Polda NTT, Pastikan Kesiapan Bantuan untuk Korban Erupsi Gunung Lewotobi
    Kepala Perhutani Probolinggo Lakukan Inspeksi Tempat Penimbunan Kayu untuk Memastikan Kualitas dan Pengelolaan Berkelanjutan
    Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Hibur Pengungsi Korban Erupsi Gunung Lewotobi

    Ikuti Kami